Sabtu, 09 April 2016

PC Mungil Giada i80 Saingi Intel NUC

Bagaimana pikiran Anda jika mendegar kata Komputer? Pasti identik dengan mnitor yang besar dan memiliki CPU. Tetapi sekarang ada PC memiliki bentuk ukuran yang mungil, salah satunya adalah Giada i80 pesaing dari Intel Nuc ini membuat PC yang berbentuk mungil.

PC dengan ukuran yang mungil ini berdimensi 16.6 x 111 x 47.5 mm, Giada i80 ini menawarkan kemampuan yang canggih. Pihak Giada pun menyediakan PC mini ini dengan opsi prosesor Intel Core i3-6100U dan Core i5-6200U.


Kedua model PC mini Giada tersebut sama-sama dilengkapi dengan Intel HD Graphics, dukungan RAM DDR3L-1600 berkapasitas hingga 16GB serta mendukung sarana penyimpanan berbasis mini PCIe/mSATA 2.5 inci. Tak ketinggalan, Giada i80 ini juga diluncurkan lengkap dengan berbagai jenis konektivitas. Mulai dari HDMI dan mini DisplayPort yang sama-sama mendukung layar 4K, Gigabit Ethernet, empat port USB 3.0 serta slot mini PCIe untuk wireless card.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar